Nabire, 8 Agustus 2022 Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 77 di Kota Nabire Provinsi Papua Tengah, Komunitas , Ribuan Pelajar dan Pemuda melakukan pembentangan bendera berukuran seribu meter, di Jalan Kota, Kabupaten Nabire,
Pembentangan bendera merah putih bertempat di Kelurahan Siriwini yang di koordinir langsung oleh Pemuda Siriwini bersama organisasi pemuda dan warga, bahu membahu untuk membentangkan bendera di hadiri ribuan pelajar dan pemua se-kabupaten Nabire dan pejabat setempat hal ini dilakukan dalam menyambut Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang akan dirayakan pada 17 Agustus mendatang. Lokasi yang di pilih untuk membentangkan bendera sendiri merupakan tempat yang paling strategis dilalui warga. Kegiatan tersebut berjalan aman dan tertib dengan pengamanan oleh TNI/Polri dan Sat Pol PP Kabupaten Nabire.
